
Lampung Utara Kabarlampung – Polres Lampung Utara Menyelidiki penyebab ratusan warga secara massal mengalami diare, mual dan muntah, usai menyantap makanan nasi punjungan dari Pesta Resepsi Khitanan di Kebon 5, Lingkungan 3, Tanjung Senang, Kotabumi Selatan.
Inseden dugaan keracunan massal itu terjadi, pada Senin 19 Mei, setelah para korban mendapat nasi pujungan atau besekan yang berisikan lauk ayam dari Aung yang menggelar Resepsi Khitanan anak keduanya, Rabu 21 Mei 2025, kejadian itu kembali terulang ke para tamu undangan.
Polisi langsung mendatangi tempat lokasi hajatan dan ke rumah sakit, dan meminta keterangan pasien. Rata rata warga menyebut usai memakan nasi ayam yang diberi dari besakan Aung, tuan rumah hajatan.
Satu hingga tiga jam, mengalami gejala mual, muntah hingga diare. Badan langsung terasa lemas. Hingga 71 warga sebagian dilarikan kerumah sakit, dan 227 orang berobat di posko yang disediahkan.
Kapolres Lampung Utara AKBP Deddy Kurniawan bersama Wakapolres Kompol Yohanis dan rombongan menjenguk dan memberikan perhatian khusus atas dugaan kasus keracunan makanan ini.
Data terbaru dari Dinas Kesehatan, Sabtu 24 Mei 2025, Pasien yang dirawat di Rumah Sakit Ryacudu Kotabumi 25, 22 orang sudah pulang. RS Handayani 26, 16 pulang. RS CMC 13, 11 pulang. RS Meria Regina 7, 3 pulang. Sementara yang berobat diposko masi 227 warga, jadi total 298.
Kasat Reskrim Polres Lampung Utara AKP Aprfyyadi Pratama, Sabtu 24 Mei 2025 mengatakan penyidik setidaknya sudah memintai keterangan tuan rumah dan 4 orang petugas menghantar nasi punjungan ke warga dan pemasok ayamnya.
Penyidik menunggu hasil lab dari Dinas Kesehatan Lampung Utara yang sudah mengambil sempel Ayam dan muntahan warga yang diduga keracunan nasi punjungan. (*)